Keseruan ritual menikmati Yu Sheng si ikonik Imlek

Makan bersama kayaknya udah jadi sebuah ritual wajib  dalam perayaan apapun, tak terkecuali perayaan Chinese New Year atau Imlek sebagai bentuk syukur. Mendekati perayaan Imlek tanggal 24 Januari nanti, kemarin saya berkesempatan ngintip persiapannya ‘The Restaurant’ di The Trans Luxury Hotel  buat nyobain menu spesialnya dan sekalian ngeliat Executive Chinese Chef Chan Wah masak langsung buat kita!

Salah satu menu spesial, sekaligus hidangan ikonik Imlek  yang  ga boleh dilewatkan adalah Yu Sheng, yang merupakan makanan berbahan baku utama ikan dan sayuran. Ikan yang biasa dipake dalam hidangan tersebut adalah salmon, karena dipercaya membawa keberuntungan.  

Dalam campurannya, ada jeruk yang melambangkan keberuntungan berlipat, keripik yang menyimbolkan batangan emas, lobak putih dan hijau jadi simbol harapan kemajuan signifikan dan kemudaan. Sementara minyak wijen berarti keuntungan yang berlipat ganda, sumber kekayaan yang berlimpah dan rezeki yang terus mengalir. 

Berdasarkan tradisi, sebelum menyantap hidangan, kita tuh berkumpul mengelilingi meja makan saat akan dihidangkan. Kemudian menuangkan takaran bumbu sambil mengucap mantra-mantra baik. Nah proses terakhir ini nih yang seru, ada proses pengadukan makanan yang diangkat setinggi mungkin sambil mengucapkan “Lao qi” atau “Lao hei”. Pengangkatan bahan Yu Sheng bersama-sama tersebut melambangkan makna kebersamaan, rejeki melimpah dan berlipat serta keberuntungan.  Yang mau liat serunya kaya gimana, ada di IG story saya ya 🙂

Buat yang mau nyobain serunya perayaan Chinese New Year tanggal 24 Januari nanti, bisa reservasi dari sekarang. Jangan lewatin keseruan ritual mengaduk Yu Sheng bersama-sama, juga menonton atraksi barongsay di lobby hotel The Trans Luxury Hotel dan lanjut makan bareng di The Restaurant.

Semoga keberuntungan. kebahagiaan, kesehatan dan kebersamaan selalu bersama kita di tahun Tikus Logam ini! Gong Xi Fa Cai! 

Leave a Reply

Fill in your details below or click an icon to log in:

WordPress.com Logo

You are commenting using your WordPress.com account. Log Out /  Change )

Facebook photo

You are commenting using your Facebook account. Log Out /  Change )

Connecting to %s